PEMKAB MAGELANG, “AKHIR DESEMBER 2019 PEMBANGUNAN RSUD DIHARAPKAN SELESAI”


Magelang, lpktrankonmasi.com – Pembangunan RSUD yang berdiri di bekas Pasar Hewan Meretoyudan, letaknya tak jauh dari  Palbapang-Blondo, diharapkan selesai akhir tahun ini (Desember 2019) demikian harapan dari Pemkab Magelang melalui Plt DPU PR  Eddy Siswantoro  ST.
Pembangunan RSUD tipe B dibangun di atas tanah seluas 15.000 m2, yang dikerjakan dalam 3 tahun anggaran. Tahap 1 dengan anggaran Rp 66.491.000.000 yang dibiayai APBD 2017 dengan pelaksana PT Tirta Dhea Addonnics Pratama. (TDAP) dengan pekerjaan mendirikan gedung utama berlantai tiga; Tahap kedua, dengan dana APBD 2018 Rp 36.269.676.000 untuk membangun gedung servis di belakang gedung utama, dan dilaksanakan oleh PT Anugerah Bangun Kencana (ABK) dan yang Tahap  Ketiga  dengan APBD tahun 2019 dengan Pagu anggaran  Rp 16.335.707.000.00 dengan pelaksana PT Jaya  Semanggi Enjinering  dengan nilai kontrak  Rp 15.968.619.053.17.
Karena kesibukan Eddy Siswantoro, ST awak media lpktrankonmasi.com mewancarai by telepon. Beliau menerangkan bahwa proses pendirian RSUD tersebut tinggal menyisakan tahap akhir (Arsitektur dan sebagian kontruksi) . "Maka kami berharap pengerjaan kontruksi dan Arsitektur ini bisa dapat dirampungkan akhir tahun ini,"papar Eddy siswantoro.
Berkaitan dengan pembangunan RSUD tipe B Parjan selaku Kabid Cipta Karya menyampaikan,”Kami sudah merampungkan Pekerjaan Tahap Pertama dan Tahap Kedua  semoga  pada tahap ketiga ini bisa selesai tepat waktu sehingga tidak ada denda dan tepat sesuai yang tertuang di dalam kontrak.”
Demikian juga ketika awak media lpktrankonmasi.com melakukan liputan di lokasi proyek, Ardian selaku penanggung jawab tehnis  proyek tersebut menyebut bahwa pencapaian target  proyek sampai saat ini mencapai sekitar 40%.  


 Parjan mengapresiasi bahwa proyek bisa berjalan seperti saat ini berkat dukungan pemanggku kepentingan. “Kami juga berterimakasih atas dukungan warga yang tidak mengganggu jalannya proyek. Termasuk mengeluhkan kerusakan jalan di sekitar proyek, polusi udara dan suara, serta kemacetan akibat keluar masuknya kendaraan berat," katanya.
Semoga pembangunan RSUD dapat tercapai target penyelesaian, akhir Desember 2019. Sehingga Kabupaten Magelang memiliki satu lagi pelayanan kesehatan yakni RSUD tipe B dengan bangunan gedung yang megah yang diharapkan dapat memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat selaku konsumen.dan terciptalah kehidupan masyarakat yang sehat, sehat jasmani…sehat rohani.

(Sri.W)

Share this

Previous
Next Post »
Give us your opinion