PELANTIKAN PK PMII ALGHORIZM IKIP WIDYA DARMA MASA BAKTI 2019-2020


Sampang, lpktrankonmasi.com - Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) yang terlatak di wilayah Kecamatan Banyuates Kabupaten Sampang menggelar pelantikan pengurus masa bakti 2019-2020. Acara Pelantikan  yang di gelar di gedung Arab Wings Banyuates, Senin (25/11/2019).
Acara begitu meriah yang dihadiri dari berbagai tamu khusunya mahasiswa Kota Sampang yang tergabung dari berbagai organisasi.
Pelantikan ini dihadiri langsung oleh ketua Cabang PMII Sampang, Abd.Rohman. Juga hadir dari Forkopimcam, Rois Syuriah Mwc NU Banyuates KH.Umar Faruq, Ketua Tanfidhiyah MWC NU Banyuates, K. Mukhlisul Amal, Pengurus Anak Cabang GP Ansor Kecamatan Banyuates, PAC Fatayat Banyuates, IPNU-IPPNU Kecamatan Banyuates.
Acara yang mengangkat tema “Refleksi  Hari Pahlawan : Melahirkan Pemimpin Yang Berintegritas, Berakhlaqul Karimah dan Berintelektual.” Sebelum acara dimulai seluruh hadirin menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars PMII.
Sekitar 20 Pengurus Komisariat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Alghorizm  masa bakti 2019-2020 langsung dilantik oleh ketua cabang PMII Sampang, Abd.Rohman.
Ketua Komisariat Abd.Syakur sesudah dilantik menyampaikan bahwa organisasi ibarat sopir, yang mana semua anggota tubuh harus saling bekerja sama untuk mencapai tujuan, Jadi mari kita bangun kerja sama,bangun ideologi dan juga intelektual kita agar organisasi kita ini bisa berjalan sesuai apa yang kita harapkan bersama.
 “Saya adalah makhluk sosial, artinya tidak bisa hidup sendiri membutuhkan orang lain, sama halnya di kepungurusan komisariat kali ini saya tidak bisa berproses sendiri, tentunya membutuhkan kekompakan dari sahabat maupun sahabati sekalian."Tuturnya
Selanjutnya acara ini diisi dengan dialog interaktif dan diakhiri dengan penyerahan souvenir kepada para pemateri.

(Naf/Lex)

Share this

Previous
Next Post »
Give us your opinion