Polsek Ketapang Tangkap Budak Narkoba, Polsek Banyuates dan Sokobanah Ditunggu Aksinya

Polsek Ketapang berhasil meringkus pelaku narkoba berjenis sabu-sabu
Polsek Ketapang berhasil meringkus pelaku narkoba berjenis sabu-sabu - www.lpktrankonmasi.com


Lpktrankonmasi.com, SAMPANG – (7/21/22)J ajaran Mapolsek Ketapang berhasil meringkus budak narkoba di Desa Ketapang Daya, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Sampang, Kamis (21/07/2022)

Polsek Ketapang berhasil meringkus pelaku narkoba berjenis sabu-sabu. Penangkapan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek yang baru menjabat sehari ialah Iptu Abid Uais Al-Qarni. Sementara itu di dua kecamatan Pantai Utara (Pantura) ialah Mapolsek Banyuates dan Mapolsek Sokobanah juga dipimpin oleh Kapolsek yang baru, maka dari itu masyarakat berharap pelaku narkoba di Pantura agar segera ditindak. 

Seperti yang disampaikan oleh Jalaluddin Al Aziz, S.H salah satu warga Kecamatan Banyuates mengatakan, kapan Kapolsek Banyuates dan Sokobanah yang baru menjabat juga menangkap pelaku narkoba.

"Biasanya pasti ada suprise-nya bagi Kapolsek baru. Cara-cara seperti ini adalah trend lama," kata Jalaluddin. 

Jalaluddin juga menambahkan, seluruh jajaran Polsek Pantura Sampang. Harus konsisten membrantas narkoba, jangan hanya diawal saja. Karena sudah banyak korban akibat narkoba berjenis sabu-sabu. 

"Bukan rahasia umum lagi, banyak orang-orang pemakai narkoba. Khususnya di Pantura Sampang berhalusinasi ialah parno. Bahkan baru-baru ini akibat parno, diduga terjadi pembacokan di Kecamatan Banyuates," terang Jalaluddin yang juga berprofesi sebagai advokat tersebut.

Sedangkan Kapolsek Banyuates, Iptu Risky saat diwawancarai oleh media ini mengatakan,"kami berkomitmen untuk berantas peredaran narkoba di wilayah Banyuates.

"Saat ini kami sedang berupaya dan dan dalam proses penyelidikan," katanya.

Menurut Risky, kami memohon dukungan dari masyarakat khususnya masyarakat Kecamatan Banyuates untuk sama-sama memberantas peredaran narkoba di banyuates, baik informasi maupun partisipasi aktif masyarakat," ujarnya.

Kapolres Sampang AKBP Arman S.IK, M.Si melalui sambungan seluler mengatakan sangat mengapresiasi kinerja Kapolsek Ketapang dan anggotanya yang telah mengungkap tindak pidana Narkotika golongan 1 jenis Sabu," ucapnya.

Ia juga mengatakan bahwa saat acara pisah sambut PJU dan 4 Kapolsek jajaran utara hari senin (18/07/2022) menegaskan bahwa Polres Sampang dari awal sudah berkomitmen akan memberantas segala peredaran dan penyalahgunaan Narkotika serta akan menindak tegas para pelaku pengedar dan pemakai Narkotika jenis apapun di Kabupaten Sampang," tegasnya. 

Perlu diketahui penangkapan di Kecamatan Ketapangtersebut Iptu Abid Uais Al-Qarni Aziz S.T.K, S.IK dan anggotanya berhasil mengamankan barang bukti berupa 3 (tiga) buah plastik klip bening yang didalamnya terdapat kristal putih yang diduga Narkotika golongan 1 jenis sabu dangan berat kotor keseluruhan 2,50 gram dengan rincian 1 klip berat 1,97 gram, 1 klip 0,26 gram, dan 1 klip berat 0,25 gram. (Rz/Sur)

Share this

Previous
Next Post »
Give us your opinion