Lpktrankonmasi.com- Kamis (29/9/22) Mari kita mengenal lebih dekat konten kreator video TikTok asal filipina Bella poarch lahir di negara filipina pada 8 Februari 1997 dengan tinggi badan 152 cm saat ini ia berusia 25 tahun, Bella poarch pertama dikenal melalui media sosial TikTok, yang kerap di sebut TikToker (selebriti TikTok).
Bella poarch sendiri meminati hobi bernyanyi dan dia unggah ke akun TikToknya, awal mula ia terkenal di TikTok ketika unggahan video simulasi sinkronisasi bibir yang sesuai dengan ritme, biasa digunakan pada tehnik bernanyi lypsinc, dan terlihat sangat unik dengan pembawaan khas dari Bella poarch.
Videonya yang viral waktu itu ketika ia bernyanyi lypsinc lagu 'M to the B' milik Millie B, berkat postingan yang mencapai jutaan penonton tersebut akun TikTok Bella Poarch berhasil mendapat banyak pengikut, kini akunnya tak hanya berisi tentang Lypsinc, tetapi juga membahas tentang tantangan seputar menari atau dance challenge hingga bermain game,
akun TikTok Bella Poarch sendiri bisa di telusuri melalui Link :
Dalam waktu 8 bulan saja Bella Poarch pengikutnya telah mencapai 40juta, di sisi lain Bella Poarch juga sempat viral dengan rumor yang mengklaim bahwa Bella bergabung dengan Iluminati, banyak konspirasi yang menyebut bahwa beberapa orang menjual jiwanya untuk TikTok karena trkenal begitu cepat, sebagian orang juga hingga kini masih membuktikan pembenarannya, namun Bella sendiri sampai saat ini tak pernah membahas soal isu tersebut,
Tak hanya berfokus pada unggahan konten di TikTok wanita yang identik dengan seni tatto yang berada di tubuhnya ini merambah pada media sosial lain, seperti YouTube dan Twitter, seperti halnya akun TikTok media sosial Bella poarch lainnya pun memiliki banyak pengikut .
Walaupun terbilang terkenal dan menjadi artis dunia maya , wanita cantik asal filipina tersebut terkenal dengan kepribadian yang tertutup dan misterius, terutama hal yang berkaitan dengan kehidupan pribadinya. Bella Poarch juga sempat menjadi bagian dari tentara angkatan laut amerika yang di tempatkan di jepang dan hawaii ,sebelum ia menemukan bakatnya untuk bernyanyi dan juga menjadi selebgram atau artis dunia maya.
Bella Poarch sempat menuai kontroversi kala itu banyak komentar publik yang bertanya soal arti dari gambar tatto di tubuh nya yang bergambar garis-garis di salah satu lengan Bella yang melambangkan bendera Jepang versi lama, hal tersebut cukup offensif dan mendapat protes dari orang Korea karena berkaitan dengan Imperialisme Jepang dan keterlibatannya dalam perang dunia II.
Setelah beberapa lama berkarir sebagai konten kreator di media sosial, pada tahun 2021 berkat bakat nya ketika bernanyi ia menandatangani kontrak dengan warner records dan merilis lagu perdananya yang berjudul 'Build A Bitch', dan lagu yang terbaru lagi adalah 'Living Hell'.
Video unggahan Bella Poarch mungkin juga pernah lewat di beranda Tiktok FYP dan sangat tidak asing bagi para viewer media sosial TikTok, Bella Poarch juga menjadi orang ketiga Dengan follower terbanyak, ia juga termasuk konten kreator TikTok dengan bayaran termahal, wanita yang berasal dari amerika dan berdarah filipina itu di sebut bisa meraup penhasilan sebanyak $95,614 atau Rp 1,4 Miliyar di setiap unggahan video TikToknya.
Sebagai motivator juga buat para pembaca dan juga viewer nya, Bella Poarch menceritakan masa lalunya sebelum ia menjadi orang terkenal seperti sekarang ini, tepatnya saat ia masih kecil ,Bella Poarch yang pernah terperangkapdalam kamar dan mengalami hidup yang sangat membosankan.
"Seumumur hidup aku mencoba untuk keluar daari trauma masa kecilku, menjalani hidupyang sangat membosankan, tidak peduli berapa banyak terapi yang aku lakukan, berapa obat yang sudah aku minum, dan seberapa jauh aku berlari, hal buruk itu selalu menghantuiku" Tulis Bella Poarch Di Akun Instagramnya, namun ia tak menceritkan secara detail kejadian yang membuat trauma masa kecilnya, ia mengaku akan menceritakannya suatu hari nanti saat ia sudah siap.
Diketahui bahwa wanita 25tahun itu mngalami hidup yang susah dan terbilang dari keluarga yang kurang mampu, sebelum akhirnya ia di adopsi ke negara amerika, dia juga sempat di asuh oleh kedua orang tua angkat, yang teryata ia malah mendapat perlakuan yang kurang menyenangkan, keluarga Bella Poarch di amerika sendiri tinggal di perkebunan kecil, ia juga sering membantu bekerja di kebun tersebut sejak kecil, selagi ia juga mendapatkan penindasan tindak keras baik verbal maupun fisik oleh ayah angkatnya. (ZKTR)