Pertama di Indonesia Kemenhan RI kukuhkan Duta Ulama Bela Negara



Purworejo - Trankonmasi.com

Dua Ulama Jawa Tengah KH. Habib Hasan Agil Al Ba'bud Pengasuh Ponpes Al Iman Bulus Purworejo dan KH. Habib  Muhammad Salim Nizar BSA Pengasuh Majelis Al Inat Pemalang dikukuhkan sebagai Duta Ulama Bela Negara  bersama 50 peserta dari Banser NU dalam upacara penutupan Diklat Bela Negara di halaman Kodim 0708 Purworejo Minggu 9 Oktober 2022.


Penyematan Pin dan Penyerahan sertifikat Bela Negara dari Kementerian Pertahanan Republik Indonesia itu dilakukan oleh Panglima Santri Bela Negara KH. Yazid Abdurrahman Basyaiban.


Dalam sambutannya ulama muda yang akrab dipanggil Gus Yazid ini mengatakan, acara Diklat Bela Negara kali ini  sangat Istimewa karena diikuti oleh 50 peserta dari Banser NU Kabupaten Purworejo dan Pemalang yang di inisiasi dua Ulama besar Habib Hasan dan Habib Nizar.


Saya hampir tidak percaya jika acara ini bisa terlaksana sukses, karena disiapkan secara mendadak dan spontan. Gus Ipul dan rekan-rekan panitia memang luar biasa dapat menghadirkan utusan dari Kemenhan dalam waktu sehari. Ujar ulama asal Sidogiri Pasuruan Jawa Timur tersebut.



Sementara Komandan Kodim 0708 Purworejo Letkol Infanteri Lukman Hakim S.Sos mengaku sangat bangga dan tersanjung mendapat tugas dari para Ulama dan Habaib untuk melatih rekan rekan Banser NU.


Meskipun dengan fasilitas apa adanya namun Alhamdulillah para peserta tetap semangat mengikuti sesuai sesi latihan selama 3 hari dari tanggal 7 sampai 9 Oktober.


Menurut Dandim, rekan-rekan Banser harus memiliki kompetensi dan skill yang mumpuni. Karena Banser adalah pengawal para ulama dan Habaib. Karena itu kami memberikan materi khusus berupa PAM ring 1,2,3 dan PAM VVIP. Sehingga saat melakukan pengawalan nanti betul-betul perfect. Ujar pria yang sebentar lagi pindah tugas di Mabes TNI ini.


Untuk melaksanakan Diklat Bela Negara Banser ini Kodim 0708 Purworejo menerjunkan 16 personel pelatih yang dikomandani Kapten infanteri Noorcholiq Pj pasiops Kodim 0708 Purworejo yang telah memiliki rekam jejak kepelatihan selam 12 tahun.


Purworejo Team

Share this

Previous
Next Post »
Give us your opinion

Jangan lupa kebijaksanaan anda dalam berkomentar